KOMUNIKASI

Visi

Menjadi jurusan yang profesional di bidang Komunikasi dengan orientasi kompetensi, penguatan karakter dan kemandirian di bidang bisnis dan teknologi.

Misi

  1. Menyelenggarakan dan mengembangkan pendidikan vokasi yang berkualitas di bidang Komunikasi dalam menciptakan lulusan yang beriman, bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, berkebhinekaan global, bergotong royong, mandiri, bernalar kritis dan kreatif.
  2. Mengembangkan ekosistem riset terapan dan pengabdian masyarakat di bidang Komunikasi untuk mendorong riset integratif, kolaboratif dan multi disiplin dalam meningkatkan kualitas produk riset dan pengabdian masyarakat yang memiliki dampak nyata bagi peningkatan ekonomi dan sosial.
  3. Melakukan pengembangan dan pengokohan jejaring dan kemitraan di bidang Komunikasi pada tingkat regional, nasional dan internasional.
  4. Mengembangkan dan meningkatkan mutu pengelolaan pendidikan di bidang Komunikasi melalui transformasi dan reformasi yang relevan dengan perkembangan global.

Sejarah

Fenomena tidak terampungnya lulusan pendidikan tinggi, di dunia kerja bukan cerita milik era tahun 2000-an saja. Bila dirunut kebelakang, sebenarnya gejala tersebut sudah mulai muncul ke permukaan sekitar dua puluh tahun sebelumnya. Semakin hari semakin meresahkan masyarakat yang mengalami langsung. Namun hingga menjelang akhir 1980-an, belum ada tanda-tanda pihak yang merasa terpanggil untuk menyelesaikan masalah tersebut, baik pemerintah maupun swasta.

Atas dasar itulah, maka Lembaga Pendidikan dan Pengembangan Profesi Indonesia (LP3I) didirikan pada 29 Maret 1989 dengan kampus pertama di Pasar Minggu Jakarta Selatan.

Penyetaraan Jenjang Pendidikan Vokasi

Penyelenggaraan pendidikan vokasi selalu adaptif dengan kebutuhan industri, sehingga lulusannya menjadi spesialisasi di sektor tersebut. Selain itu, pendidikan vokasi juga berbasis kompetensi dan memiliki kerjasama dengan mitra industri dalam penyelenggaraannya.

Berdasarkan kualifikasi KKNI (Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia), jenjang pendidikan vokasi untuk Politeknik berada pada :

Jenjang Pendidikan

D3 – Pendidikan D3 (Diploma Tiga) adalah jenjang pendidikan yang memiliki masa kuliah selama 6 semester atau 3 tahun.
Diploma tiga ini memiliki syarat kelulusan dengan menyelesaikan praktik kerja dan juga laporan karya ilmiah, dan kemudian mendapatkan ijazah.

Pada Politeknik LP3I Jakarta, Hubungan Masyarakat merupakan Program Studi D3 yang ada pada jurusan ini.

Mencetak tenaga kerja ahli yang trampil dalam membangun komunikasi secara efektif untuk kepentingan perusahaan. Terampil menggunakan berbagai media dan fasilitas aplikasi teknologi informasi untuk membangun, mengembangkan dan menciptakan citra perusahaan.

Proaktif, kreatif, percaya diri dan memiliki integritas pribadi yang kuat dan dalam membina hubungan dengan konsumen dan pihak yang mempunyai kaitan kepentingan dengan perusahaan. Memahami fungsi dan peran public relations dalam perusahaan dan membuka wawasan tentang kerja seorang praktisi Public Relations Officer. Pada akhirnya, semua lulusan Politeknik LP3I Jakarta akan mendapat gelar Ahli Madya (A.Md.) sesuai bidangnya.

Program Public Relations di rancang untuk memenuhi kebutuhan dunia industry/usaha dalam membangun good image perusahaan atau good personal image (public figure), kepada masyarakat luas. Bertanggung jawab menyelesaikan masalah yang merusak nama baik perusahaan sehingga siap menghadapi masyarakat saat perusahaan dalam kondisi krisis.

Mampu memahami prilaku masyarakat yang nantinya berguna untuk malakukan strategi PR dan membantu perusahaan dalam mengambil keputusan pada program CSR. Kurikulum yang dirancangpun merupakan bauran dari teori dan praktek yang menyatu, disampaikan oleh para Dosen yang berpengalaman secara akademisi dan praktisi.

1. Memiliki budi pekerti yang baik, taat menjalankan perintah agama, jujur, dan bertanggungjawab terhadap penyelesaian pekerjaan.

2. Mampu dan cepat dalam menyesuaikan diri di lingkungan yang baru.

3. Mampu bekerja dibawah tekanan untuk mencapai tujuan perusahaan.

4. Mampu melakukan komunikasi secara efektif dalam bahasa Inggris dan mampu melakukan percakapan sederhana dalam bahasa Mandarin.

5. Dapat mengaplikasikan fasilitas teknologi informasi (Ms. Office, Design Grafis, LAN, Internet dan Macro Media Flash) yang menunjang pekerjaan seorang PR.

6. Memahami konsep dan strategi pemasaran PR dalam menunjang komunikasi internal dan eksternal.

7. Terampil sebagai MC untuk acara semi formal dan formal dengan Protokoler.

8. Mampu melakukan Press Release yang berhubungan dengan tugas pekerjaan PR dalam perannya menciptakan opini public.

9. Mampu menyelenggarakan event yang bertujuan mengembangkan citra perusahaan

Our Latest Feed

Our Latest Post